Hari Ini MTs se-Kabupaten Kulon Progo Serentak Laksanakan UKK

Hari ini, Senin 1 Juni 2015 siswa-siswi MTs se-Kabupaten Kulon Progo serentak mulai mengerjakan Ulangan Kenaikan Kelas (UKK). Ujian akan berakhir hari Senin tanggal 8 Juni 2015. MTsN Wates sebagai
Madrasah induk berketempatan sebagai penampung dan distributor soal-soal, sehingga MTs lain harus mengambil naskah soal di MTs N Wates.
Dari pantauan admin, pelaksanaan UKK di hari pertama di MTs N Wates berjalan lancar. Siswa-siswi juga antusias dalam mengikuti ujian.  Hasil dari UKK ini nantinya akan menjadi salah satu faktor penentu kenaikan kelas. Akan tetapi hasil UKK tidak dapat dijadikan sebagai satu-satunya nilai akhir dalam pengisian raport, karena nilai raport berasal dari berbagai aspek, misalnya nilai ulangan harian, nilai tugas, nilai UTS dan lain-lain.